Persiapan Diri Sebelum Hamil




hai mom, Ingin hamil?  Setiap pasangan yang baru menikah tentu ingin segera hamil dong yaaa, kecuali suatu keadaan yang memang mengharuskan mereka untuk tidak hamil. Kehamilan merupakan suatu anugerah yang patut kita syukuri karena kita diberikan kesempatan oleh Tuhan untuk mengemban tugas mulia melahirkan salah satu ciptaan-Nya yang paling sempurna.
Oleh karena itu, sangatlah penting untuk menjaga diri anda sebelum dan setelah anda hamil agar anak yang dilahirkan menjadi anak yang sehat juga. Persiapan ini mestinya sudah dilakukan jauh jauh hari sebelum anda merencanakan untuk hamil.
Berikut beberapa tips yang harus dilakukan oleh seorang wanita yang ingin segera hamil.
  1. Makanlah makan yang sehat. Diet seimbang, perbanyak konsumsi buah dan sayur serta rendah lemak.
  2. Mulailah berolah raga dengan teratur. Anda harus berolah raga sedikitnya 30 menit sehari. Lakukanlah kalau bisa setiap hari.
  3. Tidurlah dengan teratur dan cukup. Anda harus membiasakan ini agar tubuh anda cukup istirahat setiap malam.
  4. Minumlah multivitamin setiap hari termasuk 400 mikrogram asam folat.
  5. Pergilah ke dokter untuk dilakukan pemeriksaan fisik demi persiapan hamil. Dokter akan mengecek kecukupan vaksinasi yang sudah anda lakukan dan melakukan beberapa pemeriksaan yang dianggap penting. Dokter juga akan menjelaskan obat obatan yang tidak boleh dikonsumsi selama hamil.
  6. Terakhir, hindari pemakaian narkoba, kebiasaan merokok dan minum alkohol

naaah sekiat tips dari saya, selamat berhamil-hamil ria ya mom's
:)

dikutip dari http://www.blogdokter.net/

Post a Comment for "Persiapan Diri Sebelum Hamil"