Adik Nathalie Holscher Bongkar Permasalahan Rumah Tangga Sule, Sebut Sudah Muak, Bukan Pertama Kali


Keretakan rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher masih menjadi misteri.

Apalagi Sule bereaksi jika itu adalah masalah pribadinya dan tak mau membicarakannya.

Sementara itu nenek Nathalie memberikan keterangan yang mengindikasikan jika Nathalie dan Sule memang sedanga da masakah dan bisa berakhir cerai.

Fakta mengejutkan juga dibeberkan oleh adik Nathalie.

Tissa mengungkapkan jika konflik antara Sule dan Nathalie Holscher bukanlah yang pertama kali terjadi.

Ia juga menyebutkan jika masalah diantara mereka bukanlah soal orang ketiga atauy perselingkuhan.


Melalui kanal YouTube KH INFOTAIMENT, Selasa (20/4/2021), Tissa menyebut Sule dan Nathalie Holscher terlibat cekcok saat satu rumah.

Sementara untuk penyebab Sule dan Nathalie Holscher cekcok, Tissa tidak mengetahuinya.

"Mungkin iya perkataan, enggak ada sangkut pautnya sama orang ketiga," kata Tissa.

"Cuma cekcok mulut di rumah, ada masalah gitu-gitu doang," imbuhnya.


"Kurang tahu masalahnya," tandasnya lagi. 

Kemudian, Tissa membeberkan curhatan Nathalie Holscher pada omanya.

Tissa mengatakan, sebenarnya Nathalie Holscher sudah muak dengan masalah yang terjadi dalam rumah tangganya. 

Keputusan Nathalie Holscher untuk pisah rumah dengan Sule merupakan keputusan terbesar. 

"Kata oma sih ini sudah kedua kalinya, jadi memang enggak bisa diobrolin baik-baik," kata Tissa.

"Jadi sudah finalnya sekarang ini," imbuhnya.


Seperti dikatakan Oma Nathalie Holscher, Hetty bahwa permasalahan ini kemungkinan berujung di meja hijau. 

"Mungkin iya (mengarah ke perceraian)," ujar Tissa.

Satpam sebut Nathalie tak berada di rumah Sule

Diberitakan sebelumnya, satpam yang bekerja di rumah Sule membeberkan keberadaan Nathalie Holscher saat ini. 

Ia mengatakan, Nathalie Holscher pindah ke rumahnya yang ada di Bekasi, sementara Sule menenangkan diri di Bandung.

"Kang Sulenya gak ada, ke Bandung dari kemarin. Bunda (Nathalie Holscher) sudah nggak di sini," ujarnya dilansir dari Status Selebriti SCTV.

Pengakuan Oma Hetty

Oma Hetty mengaku cucunya sempat curhat terkait kondisi rumah tangga bersama Sule.

Nathalie Holscher mengaku sudah tidak kuat lagi berada di rumah Sule.

Mendengar pengakuan Nathalie Holscher, Oma Hetty syok sekaligus geram.

Bahkan, Oma Hetty meminta Nathalie Holscher keluar dari rumah Sule, dibandingkan harus hidup tersiksa.

"Cucuku tersiksa, Dia bilang gak kuat Oma, gak kuat. Saya bilang kenapa? Dia bilang bla bla," ujar Hetty.

"Ya udah kalau gak kuat, kamu jangan nyiksa diri, kamu keluar dari rumah itu, selesai," lanjutnya.

Menurut sang Nenek, kesehatan fisik dan mental Nathalie Holscher jauh lebih penting.

"Saya bilang gak usah pikirin itu. Yang penting kamu sehat, kamu lakukan yang terbaik," tambah Oma Hetty.

Ada rencana bercerai

Lebih lanjut, ketika ditanya soal perceraian, Oma Hetty menyebut bahwa Nathalie Holscher akan gugat cerai Sule.

"Nanti bakal ada perceraian atau seperti apa Oma?" tanya wartawan.

"Arahnya nanti kesana ( Nathalie Holscher akan gugat cerai)," bongkar Oma Hetty.

sumber: sumsel.tribunnews.

Post a Comment for "Adik Nathalie Holscher Bongkar Permasalahan Rumah Tangga Sule, Sebut Sudah Muak, Bukan Pertama Kali"