Tak hanya Jokowi, pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah yang digelar di Raffles Hotel pada Sabtu pekan lalu juga dihadiri banyak artis. Luna Maya, Raffi Ahmad, Ayu Dewi, Tya Ariestya, Yuni Shara, hingga Annisa Pohan, tampak hadir.
Salah satu artis yang penampilannya mencuri perhatian adalah Luna Maya. Mantan kekasih Reino Barack itu terlihat sangat memukau, khusus untuk menyambangi Aurel dan Atta yang tengah berbahagia. Wanita dengan tubuh tinggi semampai tersebut tampil stunning dengan balutan long dress bernuansa hitam. Long dress yang terbuat dari bahan chiffon tersebut pun semakin memberikan sentuhan anggun pada mantan kekasih Ariel Noah itu.
Tak hanya Luna Maya, deretan selebritas ini juga memberikan penampilan yang sangat memukau ketika menghadiri pernikahan Atta-Aurel. Mereka mengenakan beragam busana bergaya tradisional hingga modern nan elegan dan glamor. Penasaran seperti apa sih penampilan para seleb di acara pernikahan Aurel dan Atta? Simak ulasannya berikut ini!
Yuni Shara tampil elegan mengenakan kebaya model kutu baru panjang, rancangan Dwi Purnomo Sikie. Kebaya yang dipakai Yuni memiliki detail brokat serta payet, dipasangkan dengan kain batik bermotik parang bernuansa cokelat.
Mantan kekasih Raffi Ahmad itu juga mengenakan selendang berwarna cokelat disampirkan di bahu kiri dengan bros besar. Tak hanya bentuk tubuh hingga gaya berbusananya, paras cantik Yuni Shara juga disebut-sebut masih terlihat seperti gadis
Wanita dengan tubuh tinggi semampai tersebut tampil stunning dengan balutan long dress bernuansa hitam. Untuk menyempurnakan penampilannya, Luna pun mengenakan makeup flawless dengan tatanan rambut yang digerai dengan belahan di bagian tengah. Selain itu, ia juga mengenakan anting sebagai aksesorinya.
Meski tak mengenakan riasan tebal ataupun aksesoris berlebih, banyak netizen yang memuji Luna karena kecantikan alaminya.
Sebagai ibu kandung Aurel Hermansyah, tentunya Krisdayanti tidak ingin melewatkan momen bahagia sang anak. Karenanya, Krisdayanti tampil sangat spesial di hari bahagia sang putri sulungnya itu. Tampil mendampingi Atta Halilintar menuju pelaminan, Krisdayanti tampak memesona dalam balutan kebaya karya Anne Avantie. Penampilannya kian memukau dengan sanggul.
Dari sederetan selebriti, bisa dibilang gaya Jessica Iskandar yang paling niat. Perempuan yang akrab disapa Jedar ini mengenakan kebaya hitam transparan dengan model dada berpotongan rendah. Kebaya tersebut dipadukan dengan rok batik senada bermodel high slit di bagian depan. Makeupnya tampak bernuansa cokelat dan rambutnya disanggul rapi.
Duduk di satu meja, Ayu Dewi dan Chacha Frederica mengenakan busana bernuansa hijau. Chacha mengenakan gaun brokat dengan kerudung hijau muda. Sedangkan Ayu Dewi mengenakan gaun brokat tanpa lengan berwarna hijau tua.
Hadir dengan suaminya, Ibnu Jamil, Ririn Ekawati mengenakan gaun panjang hitam dengan aksen manik-manik di area leher. Ia melengkapi tampilannya itu dengan pump heels hiitam dan tas tangan warna merah.
Berpose bersama Ashanty dan Annisa Pohan, Tya Ariestya tampil dengan gaun simpel dengan aksen rumbai. Ia memadukan gayanya itu dengan pump heels berwarna nude, senada dengan gaunnya. Sedangkan Annisa Pohan tampak ayu dalam balutan kebaya cokelat dan kain batik oranye.
Berpose bersama Darius Sinathrya, Donna Agnesia, Ibnu Jamil, dan Ririn Ekawati, Nagita Slavina tampak anggun dalam balutan gaun brokat abu-abu. Ia kemudian memadukan busananya tersebut dengan kalung mutiara dan pump shoes transparan.
Seleb cantik Gisella Anastasia turut hadir di pernikahan Atta dan Aurel. Gisel terlihat hadir bersama kekasihnya Wijin. Ibu dari Gempi ini tampil begitu memukai dengan busana paduan modern-tradisional berwarna hitam. Gisel memilih menguncir rambutnya dan menyisakan di bagian depan. Meski berkesan simpel penampilan Gisel mendapat banyak pujian dari warganet.
Sumber: https://today.line.me/
Post a Comment for "Gaya 9 Seleb Hadiri Pernikahan Atta-Aurel, Gisella Anastasia Tampil Memukau"