Terlebih sinetron Ikatan Cinta yang diperankan Amanda Manopo terus menemukan titik terang di setiap episode.
Terbaru, Glenca Chysara pemeran Elsa makin tersudut oleh Andin akibat kasus pembunuhan Roy.
Jika sosok pembunuh Roy sebenarnya terbongkar, apakah Ikatan Cinta tamat?.
Asumsi ini semakin diperkuat dengan foto yang diunggah oleh Amanda Manopo di akun Instagram-nya Kamis, (8/4/2021).
Amanda Manopo mengunggah foto dirinya bersama dengan para pemeran utama Ikatan Cinta.
Dalam foto terlihat Amanda Manopo bersama Arya Saloka, Chysara Glenca pemeran Elsa dan Evan Sanders pemeran Nino berjalan beriringan dengan wajah bahagia.
Berkebalikan dengan foto tersebut, caption yang ditulis Andin alias Amanda Manopo tampak penuh keharuan, hingga memunculkan berbagai spekulasi.
Di caption tersebut, Amanda Manopo mengisyaratkan sebuah perpisahan yang indah.
'Suatu hari nanti, kita akan menjadi legenda, pengingat semua orang bahwa dulu kita begitu istimewa. Terikat dalam sebuah tuntutan yang menyenangkan dan aku akan merindukan nya.' tulis Amanda di akun @amandamanopo.
Melihat foto dan membaca caption yang dibuat Amanda Manopo banyak netizen yang berspekulasi Ikatan Cinta akan benar-benar tamat.
Para penggemarnya pun belum bisa merelakan hal tersebut terjadi, hingga berkomentar seperti ini.
'Dan aku tidak siap bila harus kehilangan?,' kata @dramapaguyuban.
'Kalian legenda untuk masadepan .. betapa kami tidak bisa lepas dari tv ? di jam malam?? merelakan untuk tidak keluar rumah demi kalian .. ???,' tulis @alfina_adp.
'Uihhh jadi sedih ???? gk kebayang ic tamat ??,' ujar @arthanty.chan.
'Apkh bklan tamatttt???? aduhhh sok jantung gue , aduhhh gk ada yg ditunggu lg di RCTI??? tpi gmnpun sukses trus buat kalian yh??,' ungkap @fahrit_mufama_cetarrrr.
'Aaaaaaaaaa captionnya bikin nangissss?? sehat sehat kaliannn,' tutur @dynssam.
Sandal Amanda Manopo dan Arya Saloka beda 20 kali lipat
Beralih ke topik lain, sandal Amanda Manopo dan Arya Saloka juga mencuri perhatian fans.
Ternyata, meski sama-sama memiliki peran utama di sinetron Ikatan Cinta, Arya Saloka dan Amanda Manopo mengenakan fashion item yag berbeda.
Bak bumi dan langit, penampilan Arya Saloka dan Amanda Manopo justru jauh jika membahas masalah harga fashion.
Arya Saloka yang memerankan Aldebaran terlihat mengenakan sandal karet bergaya slip on.
Sandal ini memiliki detail bertuliskan 'dark' di atasnya.
Dikenakan saat menunggu Andin yang sedang di rumah sakit karena tenggelam di danau, Aldebaran terlihat stylish dengan gaya busananya meski kini tidak formal.
Aldebaran mengenakan t-shirt hitam polos dengan celana 7/8 seperti biasanya.
Melansir akun Instagram @fashion_aryasaloka, sandal ini adalah produk dari brand Manzone.
Sandal "Slippers" dari Manzone ini dibanderol dengan harga Rp149.900.
'Artis sederhana' tulis akun @dartidianti3.
'Sesuai yg arya blg, g suka brg yg mahal' komentar akun @welan.olish.
'Semurah apapun harganya, dipake Arya Saloka tetep terlihat mahal' tulis akun @dhinialsa.
'Simple style nya mas Arya ???? tidak perlu mahal dan mewah.. Sederhana yang tapi terlihat mewah' tulis akun @windanurjannata.
Berbeda dengan penampilan Amanda Manopo yang nampaknya hampir selalu branded.
Amanda Manopo sempat kepergok memakai sandal branded mewah yang modelnya mirip dengan milik Arya Saloka.
Padahal Sandal ini bukan properti syuting, yang artinya tak muncul di layar kaca.
Namun Amanda Manopo tetap mengenakan branded yang harganya selangit tersebut.
Melansir Instagram @fashionamandamanopo, sandal Amanda Manopo ini merupakan "Spray Stripes Slides" dari brand OFF-WHITE.
Mengutip farfetch.com, sandal ini dibanderol dengan harga $ 214 senilai dengan Rp3.090.513.
Jika dibandingkan, sandal karet milik Arya Saloka dan Amanda Manopo ini perbandingannya mencapai 20 kali lipatnya.
Penulis: Sarah Elnyora/ SURYAMALANG.COM
Post a Comment for "Isyarat Amanda Manopo Akan Berpisah dengan Arya Saloka Bikin Heboh, Fans Cemas Ikatan Cinta Tamat"