Info CPNS 2021: Kenali Fitur Baru SSCASN, Tidak Ribet Terkait Dokumen Persyaratan


Pemerintah menyediakan kesempatan seluas-luasnya untuk Anda lulusan terbaik SMA, SMK, dan perguruan tinggi mengabdi sebagai PNS atau ASN di 2021 ini.

Sebelum ada pengumuman resmi pendaftaran, yakni 30 Mei 2021, alangkah baiknya Anda segera menyiapkan seluruh persyaratan administrasi, termasuk dokumen pendukung.

BKN mengingatkan, link pendaftaran CPNS 2021 hanya melalui satu portal saja, yaitu melalui alamat sscasn.bkn.go.id.

Anda wajib tahu tentang manfaatkan fitur teknologi dalam portal Sistem Seleksi Calon ASN (SSCASN).

Baca Juga: CPNS Lulusan SMA dan SMK 2021, Info Formasi serta Link Pendaftaran, Siapakan Berkas dari Sekarang

Nah, kali ini ada fitur baru dalam SSCASN yang bisa dimanfaatkan.

Disampaikan Kepala BKN, Bima Haria Wibisana, fitur baru ini memudahkan Anda melalukan pengumpulan berkas yang dibutuhkan.

Berikut ulasannya:

- Peserta seleksi CPNS atau CASN tidak perlu mengunggah sejumlah dokumen.

- Adapun dokumen seperti ijazah, Surat Tanda Registrasi (STR), Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK), dibawa pada saat melakukan pendaftaran.

Baca Juga: Kamar Tidur Arya Saloka di Lokasi Syuting Ikatan Cinta Bikin Fans Geleng-Geleng Kepala

-Peserta seleksi CPNS atau CASN bisa mengakses informasi yang dibuka pemerintah.

- Kualitas transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan seleksi ASN lebih terjaga.

- Fitur ini termasuk mencegah terjadinya tindak kecurangan atau percaloan.

- Tetap memfasilitasi para peserta ujian di luar negeri.

Baca Juga: Venna Melinda Hapus Vlog Konten Uje Poligami, Foto Umi Pipik dan Ratu Sinetron Jadi Sorotan

Syarat umum terkait dokumen administrasi:

- Scan KTP asli

- Pas foto

- Swafoto

- Ijazah (fotokopi dan scan)

- Transkrip nilai (fotokopi dan scan)

- Beberapa dokumen pendukung: sertifikat TOEFL/EAP/ILTS, surat keterangan penyetaraan ijazah, hingga SKCK, dan lain sebagainya.

Info CPNS Kejaksaan 2021

Berikut pikiran-rakyat.com sajikan informasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 untuk formasi di Kejaksaan RI.

Pada 2021, Kejaksaan RI termasuk yang membuka seleksi CPNS yang dibuka bebas untuk masyarakat Indonesia.

Dari informasi yang diperoleh, Kejaksaan membukan 4.148 formasi CPNS untuk 2021 ini.

Dengan 4.148 formasi yang disediakan pada tahap perekrutan CPNS 2021, Anda yang memiliki keinginan dan kualifikasi di lembagan negara tersebut, bisa melakukan persiapan dari sekarang.

Kejaksaan RI menginformasikan menyiapkan beberapa jabatan yang akan diisi.

Jabatan yang akan diisi tersebut berdasarkan kualifikasi pendidikan dari berbagao bidang disiplin ilmu.

"Ada 4.148 formasi Kejaksaan RI yang diterima tahun ini, terdiri dari beberapa jabatan yang berkualifikasi pendidikan dari berbagai bidang disiplin ilmu," tulis akun Instagram @kejaksaan.ri dikutip pikiran-rakyat.com pada Jumat, 14 Mei 2021.

Untuk posisi jabatan yang dibutuhkan, Kejaksaan RI belum memberikan informasi secara detail untuk penerimaan CPNS 2021.

Namun, jika melihat informasi CPNS sebelumnya, beberapa formasi yang tersedia di antaranya:

- Jaksa Ahli Pertama

- Pengolah Data Perkara dan Putusan

- Pranata Barang Bukti

- Pengawal Tahanan/Narapidana

- Pengemudi Pengawal Tahanan

- Pranata Komputer Ahli Pertama

- Auditor Ahli Pertama

- Arsiparis Pelaksana/Terampil

- Dokter Spesialis

Posisi jabatan tersebut berdasarkan kebutuhan yang nantinya akan ditempatkan Kejaksaan Agung hingga Kejaksaan Tinggi di berbagai provinsi.***

Post a Comment for "Info CPNS 2021: Kenali Fitur Baru SSCASN, Tidak Ribet Terkait Dokumen Persyaratan"