Nama Nia Ramadhani memang tak pernah lepas dari sorotan.
Dikenal tajir melintir, banyak orang yang iri dengan kehidupan Nia Ramadhani.
Dikira hidupnya penuh dengan kesempurnaan, musibah mendadak menghampiri keluarga Nia Ramadhani.
Tak disangka-sangka Nia Ramadhani terjerat kasus narkoba.
Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie harus menjalani hukuman atas perbuatannya.
Di tahun ini pula jadi momen perdana, Nia Ramadhani dan suami rasakan Ramadhan tanpa keluarga.
Setelah 8 bulan lamanya tidak bertemu dengan anak-anaknya, akhirnya Nia Ramadani dan sang suami dapat kembali berjumpa dengan para buah hatinya.
Setelah lama jalani rehab, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie telah menyelesaikan masa rehabilitasi
Sebelumnya, Nia Ramadhani dan suami selama 8 bulan di FAN Campus, Cisarua, Bogor, Jawa Barat.
Kini kabar bahagua pun datang dari pasangan romantis ini.
Hal ini disampaikan langsung oleh Wa Ode Nur Zainab selaku kuasa hukum kedunya.
Ia mengatakan pasangan suami istri itu bersama sang supir, Zen Vivanto, sudah bebas dan tengah menjalankan ibadah puasa bersama keluarga.
Saat ditanya sedang berada di mana Nia dan keluarga, Wa Ode Nur Zainab tidak bisa mengungkapkan.
Namun yang pasti, saat ini Nia tengah bersama keluarganya dan menjalankan ibadah puasa bersama-sama.
"Ya artinya menjalani ibadah bersama keluarga. Itu sudah area private dan saya tidak punya kompetensi menjelaskannya," tutur WA Ode Nur Zainab.
Sumber: Sripoku
Post a Comment for "Akhirnya Bebas, Keberadaan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Banyak Dicari, Kuasa Hukum Ungkap Fakta: Private"