Dicap Jadi Selingkuhan Sule, Riesca Rose Kena Mental


Riesca Rose menyayangkan tudingan publik tentang dirinya sebagai orang ketiga penyebab perceraian Sule dan Nathalie Holscher. Ia sampai mengalami tekanan psikis karenanya.

"Jelas mental saya kena," ujar Riesca Rose, Minggu (7/8/2022).

Riesca Rose juga harus menanggung kerugian materil imbas beredarnya rumor perselingkuhan dengan Sule. Banyak kontrak kerja yang batal akibat hal itu.


"Kerjaan banyak dibatalkan karena masalah ini. Saya dianggap orang yang bermasalah," kata Riesca Rose.

Riesca Rose pun meminta publik berhenti menghakimi layaknya tudingan perselingkuhan dengan Sule sudah terbukti. Selama mengenal sang komedian, Riesca Rose mengaku tak pernah punya hubungan lebih selain rekan kerja biasa.


"Saya kenal Kang Sule dari tahun lalu, saat saya syuting Entis Raja Jagong. Saya juga nggak tahu kenapa bisa diisukan, karena saya sama Kang Sule hanya sebatas rekan kerja," jelas Riesca.

Sebagaimana diberitakan, Riesca Rose dituding jadi orang ketiga dalam pernikahan Sule dan Nathalie Holscher usai sang artis memposting beberapa rekaman suara di Instagram.

Diduga, rekaman suara itu memuat percakapan Riesca Rose dengan Sule saat sedang membahas hubungan gelap mereka.


Namun oleh Riesca Rose, rumor itu dibantah. Ia berkata bahwa lelaki yang mengajaknya menjalin hubungan sembari menawarkan sejumlah uang bukan Sule.

"Itu bukan saya ditawarin uang sama Kang Sule. Ada pihak lain," papar Riesca.

Riesca Rose juga menegaskan bahwa isi percakapan dalam rekaman yang disebar Nathalie Holscher hanya sebatas lelucon. 

Post a Comment for "Dicap Jadi Selingkuhan Sule, Riesca Rose Kena Mental"